Cerita (Malam) Tahun Baru 2023

Selamat Tahun Baru 2023!

TASYAKURAN

Tanggal 30 Desember 2022, saya dan suami mengadakan tasyakuran. Bukan di rumah kami, tapi pesan 33 paket nasi kuning box, bubur merah putih, dan jajanan pasar di sebuah katering di Jakarta. Yang membuat terharu adalah, Mbak Tami yang punya katering malah membuatkan pengajian dengan memanggil Ibu – Ibu pengajian yang ada di lingkungan rumahnya, juga Pak Ustadz. Berdoa bersama untuk hajat, rejeki, dan amanah yang keluarga kami terima.

Semoga yang kami rencanakan dan terima, lancar tanpa terkendala apapun. Sehat dan selamat sampai hari H dan setelahnya.

Bubur merah putih
Nasi kuning kotakan
Jajanan Pasar

NONTON FILM DI BIOSKOP

Liburan sekolah akhir tahun, kami tidak ada rencana pergi ke manapun. Liburan tipis – tipis baru akan kami laksanakan awal tahun. Untuk mengisi waktu liburan krucils, salah satu kegiatan yang dilakukan adalah mengajak mereka nonton bioskop film anak yang sesuai usia mereka. Saya pilihkan film kartun yang sekiranya jalan cerita tidak terlalu rumit dan kategori untuk semua usia.

Selama film berlangsung, mereka anteng menyimak film yang berdurasi 80 menit. Bekal snack dan minum saya persiapkan dari rumah. Karena filmnya pas jam makan siang, saya juga bawakan roti buat mereka.

Anak anteng nonton, Ibuk tidur dengan nyenyak haha. Saya ini memang pelor ya. Di manapun bisa tidur dengan nyenyak. Termasuk di bioskop. Apapun jenis filmnya, mau film perang atau horor, kalau ngantuk ya saya tidur.

15 menit sebelum film berakhir, saya terbangun. Jadi saya tidak tau secara keseluruhan ini film bercerita tentang apa. Yang penting krucils senang. Sampai di rumah, suami nanya gimana nontonnya. Saya bilang kalau tidur dengan sukses, krucils anteng nonton sambil ngunyah. Kata suami : dibelikan tiket nonton malah pindah tidur haha.

OLIEBOLLEN

Apalah arti malam tahun baru tanpa kehadiran gorengan ala Belanda. Oliebollen, Appelbeignet, Berlinerbollen dan beberapa gorengan lainnya. Suami beli Oliebollen 20 biji di bakery lokal dekat rumah. Saya yang tidak terlalu doyan, lebih memilih Berlinerbollen yang ada creamnya. Walhasil kami berpesta gorengan dari makan malam sampai keesokan siang.

KEMBANG API

Tahun lalu, kembang api dilarang di Belanda. Tahun ini diperbolehkan kembali tapi di beberapa kota tetap ada pelarangan. Salah satu alasannya karena cuaca sedang tidak bagus, angin kencang. Di kampung kami tinggal, kembang api tetap berlangsung dengan meriah. Sebagai penyuka kembang api, saya tentu saja menanti pergantian tahun dengan melihat pertunjukan kemeriahan kembang api.

Tahun ini Krucils lebih mengerti tentang kembang api. Kami beli kembang api yang batang kecil lalu main di belakang rumah. Pas sekali hujan sudah berhenti. Kembang apinya ditancap di tanah supaya tidak dipegang. Si Sulung sempat protes kenapa tidak boleh pegang kembang api, sedangkan saat di Indonesia, di rumah Uti, mereka bisa pegang kembang api. Ya di sana kan kembang apinya ditancap di pelepah pisang. Jadi aman. Lha di sini mana ada pelepah pisang. Tapi mereka tetap senang dan seru main kembanv api saat malam tahun baru.

Malamnya, menjelang jam 12, kami bangunkan mereka. Tidak seperti tahun lalu yang malas bangun, tahun ini mereka sangat antusias bangun dan berkumpul di kamar kami. Sama – sama berhitung mundur, lalu kami berpelukan, saling mengucapkan selamat tahun baru dan berdoa bersama untuk harapan tahun 2023. Setelahnya kami melihat kembang api dari jendela kamar, kruntelan bersama. Hangat dengan celoteh anak – anak.

Hati saya merasa terharu. Sadar bahwa kami sebagai orang tua sudah semakin menua, anak – anak semakin besar, dan kami sebagai keluarga semakin kuat ikatan emosinya. Kami selalu menikmati setiap momen kebersamaan, hadir saat itu secara utuh. Semoga kami bisa tumbuh dan saling membersamai apapun keadaannya.

NASI KUNING MINIMALIS

Menu tetap setiap tahun baru adalah nasi kuning. Bedanya, tahun ini nasi kuningnya minimalis. Badan saya masih belum terlalu fit untuk masak nasi kuning dengan lauk yang lengkap. Jadi saya masak lauk yang simpel saja.

Saya mulai masak jam 9 pagi (semua bangun siang karena tidur telat), iris bawang merah putih, blender bumbu, ungkep ayam, goreng tahu tempe. Ayamnya saya bumbu manis seperti bacem, lalu sisa bumbunya saya buat bacem tahu tempe. Tahu tempe saya masak orek. Lalu saya membuat mie goreng. Setelahnya merebus sayur untuk urap. Bumbu urapnya sudah ada dari stok. Terakhir adalah menanak nasi kuning.

Jam 12 siang, kami sudah duduk manis menikmati hidangan nasi kuning tahun baru. Suami seperti biasa memberikan pidato singkat haha berdoa bersama dan menyampaikan doa dan harapan untuk tahun ini. Sehat, banyak berkah, dan panjang umur.

KUNJUNG MERTUA DAN TETANGGA

Setelah makan siang, kami ke rumah Oma (Mama mertua). Saat Natal saya absen tidak ke rumah Mama karena sedang sakit. Krucils selalu senang kalau ke rumah Oma karena bisa makan snacks sepuasnya terutama coklat. Kalau di rumah kan dibatasi. Kalau di luar rumah, baru bisa makan yang lebih banyak.

Setelah 2 jam di rumah Mama, kami pulang dan mampir sebentar ke rumah tetangga untuk mengucapkan selamat tahun baru. Kami diberi sangu Oliebollen dan appelflappen.

FOTO KELUARGA

Mengakhiri keseruan tanggal 1 Januari, kami membuat foto keluarga dengan bantuan tripod. Ini juga salah satu tradisi yang kami lakukan setiap tahun. Berfoto bersama saat Natal dan Tahun Baru. Jadi kami bisa melihat perbedaan dari tahun ke tahun foto keluarga yang kami buat. Selain itu, kami gunakan foto itu juga untuk berkirim ucapan digital ke teman – teman dan saudara.

BEBERES POHON NATAL

Tahun baru artinya beberes pohon Natal. Sedih setiap kami beberes pohon Natal. Harus menunggu sampai November lagi supaya bisa pasang pohon Natal dan menikmati kelap kelip lampunya. Krucils membantu memasukkan pernak pernik di dos dan bilang “sampai bulan november ya pohon Natal”

Begitulah cerita keluarga kami seputaran malam tahun baru dan tahun baru 2023. Doa kami tahun ini sehat sekeluarga, banyak berkah, bahagia, dan Bismillah.

Hidup penuh manfaat, tetap bisa banyak berbagi, dan selalu penuh syukur. Selebihnya, jalani hari dengan doa dan usaha.

– 6 Januari 2023 –

8 thoughts on “Cerita (Malam) Tahun Baru 2023

  1. selamat tahun baru untuk mbak Deny nasi kuningnya sungguh menggoda terima kasih telah berbagi cerita menghangatkan hati ya mbak ♥️ sehat selalu di tahun baru

    1. HAi Messa, terima kasih ya sudah membaca 🙂
      Nasi kuning dengan lauk ala kadarnya 🙂 Selamat tahun baru juga buat kamu. Semoga tahun ini banyak membawa kebaikan dan kesehatan yang baik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.