Berakhir Pekan ke Cochem – Jerman

Cochem - Dari atas jembatan

Ide untuk berakhir pekan di Cochem, Jerman, mendadak setelah kami pulang liburan dari Kroasia. Tidak direncanakan sebelumnya untuk merayakan 5 tahun perkawinan kami dengan berlibur ke Cochem, karena biasanya makan malam di restoran sudah cukup. Tahun pertama perkawinan, kami sebenarnya juga merayakan dengan bepergian, yaitu ke Texel. Setelahnya, setiap ulang tahun pernikahan, kami rayakan dengan makan malam di restoran saja. Namun karena lima tahun dan kami rasa sangat spesial, maka kami sepakat untuk weekendje wegistilah bahasa Belanda untuk liburan akhir pekan dengan bepergian ke suatu tempat dan menginap.

Awalnya kami inginke Hamburg. Tapi setelah mempertimbangkan banyak hal, rencana tersebut dibatalkan. Hamburg kotanya sangat besar, jadi sayang kalau hanya kami kunjungi untuk akhir pekan saja. Mungkin lain waktu kalau kami jadi roadtrip ke arah Denmark dan sekitarnya. Lagipula kalau ke Hamburg, waktunya lebih lama di perjalanan (sekitar 5 jam berkendara dari tempat kami, tanpa berhenti) dibandingkan jalan-jalan di kotanya. Setelah bertanya di grup, akhirnya Beth memunculkan satu nama kota yaitu Cochem. Setelah saya cari info, langsung suka. Kota kecil tapi indah karena ada kastil dan juga wisata kapal menyusuri sungai. Kami sekeluarga memang sangat menyukai berwisata ke tempat yang ada kastilnya, selain juga suka ke Amphitheater.

Cochem dari atas Kastil
Cochem dari atas Kastil

Kami berangkat Jumat siang. Cuaca di Belanda sejak dini hari hujan lumayan deras. Sampai siang saat kami berangkat juga masih deras. Waktu itu kami berharap semoga hujannya tidak mengikuti kami sampai di Cochem. Maklum ya, hujan di Belanda ini kadang-kadang semacam kutukan, bisa ngintil ke manapun orang mau liburan haha. Eh ternyata ya doa dan harapan belum dikabulkan. Sepanjang perjalanan dari Belanda sampai Cochem hujannya super deras ditambah petir dan kilat. Benar-benar mencekam di sepanjang jalan tol. Suami harus menyetir sangat pelan karena jarak pandang yang pendek. Perjalanan ke Cochem yang normalnya hanya 3.5 jam, jadi molor 8 jam karena kami berhenti dua kali, hujan deras, ditambah pula macet. Lengkaplah sudah. Untungnya (selalu saja untung ya), keadaan di dalam mobil sangat kondusif, jadinya meskipun perjalanan panjang tetap tanpa stres. Semua tetap riang gembira.

Keesokan harinya, cuaca di Cochem lumayan cerah meskipun pagi masih sedikit mendung dan agak hujan rintik. Tujuan pertama adalah ke Kastil. Hotel kami tidak jauh kastil, jadi jalan kaki ke atas tidak terlalu jauh, hanya sekitar 30 menit sambil menanjak. Tanjakannya lumayan ya, berasa juga agak ngos-ngosan. Mungkin selain membawa berat tubuh, juga berat dosa makanya makin berat :)))

Jalan menuju kastil
Jalan menuju kastil
Cochem Kastil
Cochem Kastil

Kastil di Cochem dibangun pada abad ke 12 dan sudah mengalami beberapa kali renovasi. Jadi kastil yang nampak sekarang ini bukan bangunan aslinya. Untuk menuju kastil, ada dua jalur yang bisa ditempuh. Satu adalah jalur mendaki menggunakan tangga dan satunya jalur mendaki jalan biasa yang melewati perkebunan anggur (dipinggir jalannya, bukan pada jalur mendakinya). Melihat dalamnya kastil, kita wajib mengikuti tour yang bisa dipilih berdasarkan bahasa penuturnya. Kami waktu itu ikut tour yang berbahasa Belanda.

Tour ini tidak gratis, tepatnya membayar berapa saya lupa, kalau tidak salah €6 per orang. Lama tour di dalam kastil sekitar 45 menit. Selama di dalam, saya tidak terlalu banyak mengabadikan dengan kamera. Terlalu khusyuk menyimak penjelasan guide nya, maklum pakai bahasa Belanda kan. Wong pakai bahasa Inggris saja kadang-kadang agak mbleset mengartikan kalau guide nya menggunakan aksen tertentu. Nah ini Guide nya menggunakan aksen daerah Brabant, makanya saya harus menyimak dengan seksama. Itupun masih saja ada kejadian konyol yang kalau saya bahas dengan suami selalu membuat kami mengakak :)))

Dari atas jalan menuju kastil
Dari atas jalan menuju kastil

Jadi begini ceritanya. Saat guidenya menerangkan tentang sebuah lampu yang berbentuk dewa laut, waktu itu saya sempat meleng sebentar melihat ke arah yang lain. Jadi ada penjelasan dia yang saya tidak terlalu mendengar. Lalu dia menyuruh para peserta tour untuk memegang badan orang disebelahnya, sambung menyambung begitu. Nah Ibuk guidenya memegang lampu tersebut. Lalu saya sayup-sayup mendengar dia berkata sesuatu yang sebenarnya saya tidak jelas. Nah, orang-orang mulai menutup mata. Lalu saya main asumsi, oh mungkin disuruh merasakan apakah ada aliran listrik yang terasa dari lampu. Saya tunggu-tunggu kok tidak terasa apa-apa (suami memegang lengan saya, sementara saya memegang lengan Opa di sebelah).

Saat orang-orang sudah membuka mata, saya bilang ke suami, “mana sih aku kok ga kerasa ada aliran listrik.” Suami bingung, “aliran listrik apa?” lah saya jadi bingung juga,”lho tadi itu disuruh saling memegang bukannya untuk merasakan aliran listrik ya. Nah itu guidenya ngapain pegang lampunya?” Suami lalu ngakak ditahan (maklum tournya belum selesai),”itu tadi disuruh meminta sesuatu. Kayak berdoa gitu lho, mohon apa gitu. Katanya lampu dewa laut itu membawa keberuntungan. Berarti kamu ga mohon apa-apa ya?” hahaha kami lalu berdua ngakak. Duh Den, pintar sekali kamu. Disuruh memohon sesuatu malah mikir disuruh merasakan aliran listrik :))) koplak!

Cochem
Cochem

Setelah dari kastil, kami turun menuju kotanya. Karena ini memang kota sangat kecil ya, jadi menjelajah sehari sudah cukup. Meskipun kota kecil, turisnya sangat padat. Tapi saya tidak merasakan ramai yang umpel-umpelan. Ramainya masih asyik buat dinikmati. Menyusuri gang-gang di kota tuanya menyenangkan. Menikmati bangunan tua, gereja, mendengarkan lonceng dari gereja berbunyi setiap 15 menit, duduk-duduk menikmati pretzel, lalu kami ikut wisata sungainya dengan menggunakan perahu besar.

Cochem
Cochem

Tour menggunakan perahu durasinya selama satu jam, kita bisa melihat kota Cochem dari sisi lainnya. Jadi bukan hanya di pusat kotanya tapi juga di pinggirannya. Selama tour juga dijelaskan, bangunan bersejarah apa saja yang dilewati. Cochem ini terbagi jadi dua bagian kota yang dipisahkan oleh sungai Mosel. Nah untuk melihat Cochem bagian satunya, sebenarnya kita bisa berjalan melewati jembatan, jadi tidak perlu naik perahu. Namun, jika ingin merasakan keseruan naik perahu, bisa dicoba juga.

Dari atas perahu
Dari atas perahu
Cochem - Dari atas jembatan
Cochem – Dari atas jembatan

Liburan ke kota kecil seperti Cochem, saya sangat suka. Cochem mengingatkan saya pada Monschau, kecil tapi menarik. Meskipun turisnya banyak (karena musim panas juga kan), tapi tidak terasa sesak. Kami juga santai sekali jalan-jalan. Semua tempat bisa dikunjungi. Malah sorenya kami sempat satu jam mampir ke taman bermain yang ada di sisi sungai Mosel.

Keesokan harinya, kami kembali ke Belanda setelah sarapan. Perjalanan pulang lumayan lancar. Tidak ada macet, cuaca cerah, kami berhenti satu kali untuk makan siang. Total lama perjalanan pulang 5 jam. Selesai sudah weekendje weg. Karena roadtrip kali ini berjalan lancar, semoga roadtrip selanjutnya pun tidak akan banyak kendala. Ke mana? nantikan saja ceritanya 🙂

-20 Agustus 2019-